Sabtu, 23 Maret 2024

Candi Prambanan

 CANDI PRAMBANAN 

Candi Prambanan atau yang dikenal juga sebagai Candi Roro Jonggrang merupakan situs bersejarah yang berlokasi di Sleman Yogyakarta. Candi ini dibangun dengan arsitektur yang indah dan ramping dengan memiliki ketinggian yang mencapai 47 meter. Candi Prambanan dikaitkan dengan legenda tentang kutukan Bondowoso terhadap Roro Jongrang. Dimana, legenda Roro Jonggrang menceritakan tentang candi-candi yang dibangun oleh Bandung Bondowoso dan tidak selesai. Salah satu candinya dikenal sekarang sebagai Candi Sewu. Dalam legenda ini, Arca Durga yang berada di ruang utara candi utama dianggap sebagai perwujudan Roro Jonggrang yang dikutuk menjadi batu karena tidak memenuhi janji. Tidak hanya cerita Roro jonggarang, candi ini juga dikaitkan dengan sejarah perebutan kekuasaan antara Dinasti Syailendra dan Sanjaya untuk berkuasa di Jawa Tengah. Diketahui, Candi Prambanan dibangun secara berkelanjutan disempurnakan oleh raja-raja Medang Mataram, seperti raja Daksa dan raja Tulodong hingga menjadikannya kompleks. Para raja-raja tersebut tidak hanya memperluas kompleks dengan pembangunan ratusan candi tambahan di sekitar candi utama, namun juga menggunakan kawasan ini untuk menyelenggarakan berbagai upacara penting bagi kerajaan Mataram. Kompleks candi Prambanan sendiri terdapat sebuah kumpulan bangunan suci yang memiliki berbagai fitur dan struktur yang tersusun secara khusus.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Green Canyon

GREEN CANYON PANGANDARAN